Dede I.P Soediro Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Warga JaTeng

234

TOPIKINI – Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Dede Indra Permana Soediro, SH, Kamis (14/05/2020) membagikan ribuan paket sembako kepada warga yang terdampak pandemi virus corona di empat kabupaten dan kota di Jawa Tengah.

Dede bersama timnya membagikan paket sembako berisi beras, sirup, roti, gula dan berbagai kebutuhan pangan sehari-hari, sebanyak 4000 paket di empat daerah yaitu kota Pekalongan, kabupaten Pekalongan, kabupaten Pemalang dan kabupaten Batang.

“Kita sadar bahwa masyarakat saat ini sangat membutuhkan bahan pangan, dan ini sangat mendesak karena sudah dua bulan ini masyarakat tak bisa mencari nafkah karena ada wabah covid-19 ini, setidaknya bantuan kami ini bisa menyambung hidup mereka beberapa hari kedepan,” kata Benny Trias Santiko, Staf Ahli Dede Indra Permana kepada Topikini, Jumat (15/05/2020).

Empat daerah yang mendapat pembagian sembako dari legislator PDI Perjuangan ini karena memang daerah tersebut merupakan daerah pemilihannya yaitu Dapil Jateng X.

“Bantuan ini bentuk tanggung jawab moril kami kepada konstituen, semoga bisa sedikit meringankan beban mereka, dan kita berharap semoga bencana ini cepat berlalu dan kita bisa beraktifitas lagi seperti semula,” tambahnya.

Paket sembako dari Dede, diantarkan langsung oleh tim ke rumah-rumah warga, untuk mematuhi protokol kesehatan covid-19.

“Kita menghindari terjadinya kerumunan, sehingga tim memilih untuk mengantarkan langsung ke rumah-rumah warga, agar bahaya tertular virus mematikan itu, bisa di minimalisir,” tutup Benny.

Dede Indra Permana adalah anggota Komisi I DPR RI, yang mewakili masyarakat di Dapil Jateng X, untuk menyuarakan aspirasi di Senayan. Tokoh Muda Jateng ini, sebelumnya juga sudah dua periode menjadi wakil rakyat di DPRD Jawa Tengah dari PDI Perjuangan.(art)