Beranda Kesehatan Warga Padang Pariaman Lahirkan Bayi Kembar Tiga

Warga Padang Pariaman Lahirkan Bayi Kembar Tiga

187

TOPIKINI – Seorang ibu warga Ladang Rimbo kecamatan Sungai Geringging kabupaten Padang Pariaman bernama Opetra, melahirkan anak kembar tiga. Ketiga anak kembarnya itu, dilahirkan melalui proses persalinan Caesar di rumah sakit di kota Pariaman.

Istri dari M. Yusuf, seorang peladang ini, sudah empat kali melahirkan anak. Ia tak menyangka akan melahirkan bayi kembar tiga, sebab sebelumnya hasil USG dokter kandungan, anaknya hanya kembar dua. Meskipun kehamilannya kali ini dirasakan jauh lebih berat dari kehamilan sebelumnya.

Saat dilahirkan, ketiga bayi yang belum diberi nama ini mempunyai berat masing-masing 2 kilogram, 2,4 kilogram dan 2,7 kilogram. Ketiganya lahir dengan kondisi sehat dan berjenis kelamin laki-laki. Dengan bertambahnya tiga anak Opetra, kini buah hatinya menjadi enam orang.

“Kemaren waktu di USG kata dokter kembar dua, dan ndak menyangka akan lahir tiga begini, tapi Alhamdulillah ini rezeki dari Allah,” ucap Opetra kepada TOPIKINI, Minggu (30/12/2018).

Menurut Riri Handayani, perawat bayi, kondisi ketiga bayi kembar sudah sangat baik dan sudah bias dibawa pulang. Ketiganya sudah lahir dan dirawat sejak Kamis lalu (27/12/2018).

“Ketiganya sehat dan juga ibunya, tinggal menunggu izin dari dokter, ibu dan ketiga bayinya sudah boleh pulang,” kata Riri Handayani, perawat bayi.

Setelah sampai dirumah nanti, rencananya orang tua bayi kembar tiga ini akan menggelar syukuran atas kehadiran tiga jagoan baru dirumah mereka.(Rafki)