Beranda Berita Bayi Kembar 3 di Dharmasraya Akhirnya Bisa Pulang Kampung Karna ini

Bayi Kembar 3 di Dharmasraya Akhirnya Bisa Pulang Kampung Karna ini

797

TOPIKINI.COM – Akhirnya bayi kembar tiga yang dirawat hampir satu bulan di RSUD Sungai Dareh kabupaten Dharmasraya Sumatera Barat, bisa pulang ke kampung halamannya di Binjai Sumatera Utara, Selasa (01/08/2017) .

Mereka bisa pulang kampung berkat bantuan Yayasan Dana Kemanusiaan KOMPAS dan Pihak RSUD Sungai Dareh serta Pemerintah Kabupaten Dharmasraya.

Pemberangkatan bayi kembar tiga dilepas oleh Direktur RSUD Sungai Dareh Drg.Chusnul Chotimah Subekti bersama perawat dan karyawan RSUD Sungai Dareh sekitar jam 16:00 Wib, yang dilepas penuh dengan keharuan dan kebahagian.

Sementara itu Ruth Katawariana (17) ibu bayi kembar tiga yang didampingi kakaknya yang datang lansung dari Binjai Medan mengucapkan banyak terimakasih.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Direktur RSUD Sungai Dareh serta perawat terhadap pelayanan ketiga bayi saya selama ini, memberikan Perhatian kusus untuk kesembuhan ke tiga anak saya ini, dan saya sangat terharu dan bahagia serta mengucapkan kepada semua pihak yang telah membatu saya kusus Yayasan Dana Kemanusiaan KOMPAS Jakarta, dan pembaca serta pemirsa kompas Media yang telah membatu saya dalam dana perawatan selama ini, semoga tuhan membalas kebaikannya,” Ucap Ruth sebelum keberangkatan.

Direktur RSUD Sungai Dareh Drg.Chusnul Chotimah Subekti mengatakan behwa sebagai rumah sakit pemerintah, RSUD Sungai Dareh selalu memberikan pelayanan terbaik terhadap setiap pasien yang masuk, walupun masih banyak kekurangan yang mesti diperbaiki.

“Untuk kasus pasien bayi kembar tiga kami dari pihak RSUD Sungai Dareh memberikan perhatian kusus karena lahir dengan berat badan 1,4 kilogram, dan saat akan pulang ini berat ketiga bayi tersebut mencapai 1,8 kilogram, natik setelah sampai ke kota Binjai kita rujuk ke RSUD Binjai Medan, untuk perawatan di sana. Dan kami mengucapkan terimkasih ke semua pihak yang telah membantu terhadap bayi kembar tiga selama ini,” tutur Chusnul Chotimah .(mas ex)