Relawan PDI Perjuangan Sumbar Bagikan Makanan Untuk Warga dan Petugas

TOPIKINI – Relawan PDI Perjuangan kembali turun ke jalan membagikan makanan tambahan bagi warga dan petugas penanganan Covid 19 di kota Padang. Tak hanya makanan, relawan moncong putih ini juga membagikan jamu untuk daya tahan tubuh, masker serta sarung tangan agar terhindar bahaya virus corona.

Setelah sebelumnya membagikan masker dan menyemprotkan desinfektan, Rabu siang (08/04/2020), kader moncong putih ini mendatangi pos penanganan covid 19 di perbatasan kota Padang, di Lubuk Paraku kecamatan Lubuk Kilangan kota Padang.

Para relawan memberikan paket makanan tambahan berupa bubur kacang hijau beserta roti dan jamu untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Pasalnya, petugas di perbatasan ini bertugas menjaga kota Padang, dari bahaya virs corona yang mengancam. Selain makanan dan jamu, relawan juga membagikan masker dan sarung tangan.

Selain untuk petugas, relawan juga membagikan makanan tambahan tersebut kepada pengendara sepeda motor di lampu merah jalan Bagindo Aziscan. Para anak jalanan, juga menyerbu makanan hasil sumbangan para anggota dewan serta kader partai besutan Megawati Soekarnoputri ini.

Rencananya, selama tiga hari ini, para relawan akan membagikan seribu paket makanan, jamu serta masker.

“Kita gerakkan semua kekuatan kader, baik yang sedang duduk menjadi anggota dewan, kader yang pengusaha untuk bergotong royong, bahkan yang tidak bisa menyumbang dengan dana, dengan tenaga pun kita gerakkan semua untuk melawan covid19 ini,” ucap Alber Hendra Lukman, Ketua DPC PDI Perjuangan kota Padang.

Aksi sosial ini akan terus dilakukan hingga wabah covid 19 ini berakhir. Pasalnya, masyarakat sangat membutuhkan bantuan pangan, karena wabah ini membuat ekonomi masyarakat terpuruk.(art)