Di Dharmasraya, Suir Syam Hadiri Sosialisasi Kampung KB Koto Salak

TOPIKINI.COM – Pemerintah terus berupaya menekan laju pertumbuhan penduduk yang semakin tahun semakin meningkat. Saat ini, Indonesia berada pada peringkat ke lima di dunia dengan kepadatan penduduknya.

Berbagai upaya dilakukan agar laju pertumbuhan penduduk bisa ditekan, seperti Sosialisasi dan Pengembangan Program Lini bersama Mitra di Kampung KB Koto Salak kecamatan Koto Salak kabupaten Dharmasraya, Sabtu pagi (11/08/2018).

Acara tersebut dihadiri oleh anggota Komisi IX DPR RI dr. H. SUIR SYAM, M.Kes., M.M.R. beserta sejumlah pejabat di BKKBN Sumbar dan kabupaten Dharmasraya.

Dalam sambutannya, Suir Syam berpesan agar pemerintah kabupaten Dharmasraya melalui dinas pendidikan untuk selalu memprioritaskan pendidikan anak-anak usia sekolah di Kampung KB Koto Salak ini.

“Kita berharap pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan agar meningkatkan kualitas pendidikan di Kampung KB yang ada di kawasan transmigrasi ini, karena dinilai masih rendah, apalagi Kampung KB Koto Salak ini berbatasan dengan provinsi Jambi,” ucap Suir Syam.

Ia menambahkan, kedepan di setiap Kampung KB, akan dilengkapi dengan fasilitas pembelajaran, sehingga setiap anak dapat menikmati dan merasakan fasilitas tersebut selain juga mendapatkan ilmu pengetahuan di sekolah.

“Kita juga menginginkan agar di Kampung KB ini dilengkapi dengan fasilitas pembelajaran, sehingga setiap anak dapat menikmatinya selain juga mendapatkan ilmu disekolah,” tambah mantan walikota Padang Panjang itu.

Selain menyinggung soal pendidikan, Suir Syam juga menghimbau agar setiap tingkatan pemerintahan, bekerjasama dan saling berkordinasi untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Mulai dari Jorong hingga pemerintah daerah, diharapkan dapat saling berkordinasi dan mendata masyarakat yang berada pada garis kemiskinan, agar bisa memberikan perhatian lebih supaya tisak tercipta kesenjangan sosial yang menyolok,” tutupnya.

Dalam kegiatan yang dihadiri sekitar 200 orang warga Kampung KB Koto Salak ini, Suir Syam membagikan sejumlah hadiah kepada masyarakat. Mulai dari kompor gas, televisi hingga sepeda gunung.(kawek)