Bhabinkamtibmas Polsek Tualang Bripka Benny Beben Cek Ternak Sapi Dusun Suka Jaya

Siak – Belum lama ini Polsek Tualang memediasi permasalahan ternak Sapi yang bebas berkeliaran di areal lahan Sawit milik masyarakat dan lahan HTI milik PT Arara, di Dusun Suka Jaya, Kampung Pinang Sebatang Barat, kecamatan Tualang, kabupaten Siak.

Giat problem solving itu dilakukan serta dihadiri masing-masing masyarakat pemilik lahan dan ternak Sapi, Kepala Desa dan Dusun serta dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Polsek Tualang Bripka Benny Beben Nababan di Kantor Desa.

“Setelah kita lakukan problem solving pada masalah masyarakat atas ternak Sapi kemarin, saya pada pagi ini laksanakan giat sambang di dusun Suka Jaya. Saya perhatikan, warga sudah membuat kandang Sapi, agar ternaknya tidak lagi liar dan merusak tanaman masyarakat seperti Sawit. Saya imbau kepada masyarakat binaan kita agar tetap berikan solusi jika punya permasalahan, hal ini ditujukan agar masyarakat sama-sama saling menghargai dan menciptakan Kamtibmas diwilayahnya,” kata Kapolsek Tualang AKP M Faizal Ramzani SH SIK MH melalui Bhabinkamtibmas Polsek Tualang Bripka Benny, Senin (12/10/2020) pagi.

Lanjut Benny, selain pengecekan kandang Sapi milik masyarakat Suka Jaya, dirinya juga mengimbau masyarakat untuk terapkan Protokol Kesehatan Covid-19.

“Kita juga lakukan pengecekan kelengkapan Protokol Kesehatan dimasing-masing rumah warga. Beberapa rumah sudah mulai sadar dengan penerapan Protokol Kesehatan, dibuktikan dengan adanya tempat cuci tangan dengan sabun. Ini bentuk kesadaran masyarakat yang kita harapkan,” tandas Benny. (Simon)

Editor: RB. Syafrudin Budiman SIP